Bingung hendak kemana untuk menghabiskan liburan panjang ini? Anda tentu bisa membayangkan betapa padatnya destinasi-destinasi wisata seperti Pulau Bali atau Puncak Bogor di saat liburan. Lalu, bagaimana anda akan menikmati liburan berkesan jika sebagian besar waktu anda tersita di perjalanan? Nah, mengapa tidak mempertimbangkan alternatif destinasi wisata yang lebih nyaman? Salah satu pilihannya adalah Pulau Pari yang terletak di Kepulauan Seribu.

Mengapa Berlibur ke Pulau Pari ?

Dari sekian banyak destinasi wisata di Jakarta, mengapa harus memilih Pulau Pari ? Tentu saja, tidak ada keharusan anda untuk memilih lokasi wisata ini. Hanya saja, jika anda menginginkan tujuan wisata yang nyaman dan tidak sesak, maka Kepulauan Seribu adalah salah satu pilihan yang pantas dipertimbangkan. Ada banyak keunggulan yang bisa anda nikmati, antara lain:

Wisata Pulau Pari dapat menjadi pilihan untuk libur panjang maupun weekend. Pulau ini masih berada di wilayah DKI Jakarta, tepatnya di Kepulauan Seribu. Tidak butuh berhari-hari untuk tiba di tempat tujuan, anda hanya memerlukan waktu 1-4 jam perjalanan, tergantung moda transportasi laut yang dipilih.

  • Dengan Kapal Ferry, waktu tempuh adalah 2-4 jam
  • Dengan Speedboat, waktu tempuh adalah 1-1  jam 20 menit

Pulau ini merupakan pilihan yang fleksibel untuk berbagai tema liburan yang anda inginkan, baik liburan pantai, family gathering, maupun outbound. pulau ini menyajikan pemandangan laut yang alami dan alam yang mempesona. Anda akan dimanjakan dengan  suasana yang damai dan tenang, jauh dari hiruk-pikuk Kota Jakarta.

Selain itu, Pulau Pari berada di wilayah selatan Kepulauan Seribu, dekat dengan Pulau Tidung dan Pulau Pramuka. Jadi, anda bisa mengambil Paket Wisata Pulau Pari yang termasuk jelajah ke beberapa pulau sekaligus. Kapan lagi anda bisa menikmati keindahan alam beberapa pulau dalam satu kunjungan.

Anda memang tidak akan menemukan hotel berbintang 5 di pulau ini. Anda tidak mencari hotel bertaraf internasional di Pulau Pari, bukan? Fasilitas yang ada relatif memadai, sekalipun anda berkunjung bersama keluarga. Berikut adalah beberapa fasilitas pendukung yang tersedia:

  • Homestay dengan kapasitas rata-rata 10-15 orang. Anda bisa istirahat di kamar yang dilengkapi fasilitas standar seperti AC, TV, dispenser, dan kamar mandi
  • Becak motor untuk transportasi lokal
  • Fasilitas watersports
  • Fasilitas umum seperti mesjid, puskesmas, dermaga, kantor polisi, ATM
  • Warung makan
  • Kapal kecil untuk jelajah antar pulau
  • Fasilitas internet untuk provider tertenty, seperti Indosat dan Telkomsel

Apa Yang Bisa Anda Lakukan di Pulau Pari?

Ini adalah pertanyaan kuncinya, “Apa saja yang bisa anda lakukan sebagai wisatawan di Pulau Pari?” Berikut adalah beberapa jawabannya:

  • Ini adalah aktivitas wisata yang wajib dicoba oleh pecinta wisata bawah air. Anda bisa menikmati pemandangan bawah laut yang menakjubkan dan masih alami. Nikmati indahnya bermain dengan ikan-ikan kecil nan cantik. Ombak pantai di Pulau Pari tidak begitu tinggi, sehingga aman untuk aktivitas snorkeling
  • Untuk anda yang berkunjung bersama keluarga tercinta, watersports di pantai dengan pasir perawan adalah kenangan yang tidak akan terlupakan. Sejumlah fasilitas watersports, seperti banana boat, kano, flying fish, atau jetski tersedia di sini. Pengunjung yang datang berkelompok juga bisa bermain volley pantai di sore hari.
  • Banyak traveler yang sengaja datang ke Pulau Pari untuk memancing. Mengapa anda tidak mencobanya juga? Anda bisa memanfaatkan tenaga tour guide untuk menemukan spot-spot pancing terbaik dan mempersiapkan alat-alat pancing yang diperlukan.
  • Menikmati sunset/sunrise. Tidak lengkap rasanya liburan ke P. Pari sebelum mengabadikan spot-spot terbaik dalam bentuk foto atau video. Bagian utara pulau adalah lokasi yang sempurna untuk mengabadikan momen istimewa dengan latar belakang sunset atau sunrise.
  • Pesta BBQ. Satu lagi aktivitas wisata yang tak boleh dilewatkan saat anda berkunjung ke pulau ini. Ada begitu banyak jenis ikan di Pulau Seribu untuk dinikmati bersama keluarga maupun sahabat. Di antaranya adalah tuna, kembung, baronang, tongkol, dan lain-lain.
  • Outbound atau family gathering. Aktivitas ini cocok untuk anda yang berkunjung bersama keluarga besar atau perusahaan. Fasilitas outbound tersedia di sini.
  • Jelajah Pulau. Menjaga kesehatan saat belibur, kenapa tidak? Anda bisa menjelajah Pulo Pari dengan bersepeda. Bersepeda di pantai pada sore hari atau mengelilingi pemukiman warga di tepi pantai juga merupakan akivitas yang cukup popular di pulau ini.

So, tidak perlu ke Pulau Bali untuk menikmati pemandangan pantai yang eksotis, karena di DKI Jakarta juga tersedia. Pulau Pari adalah salah satu destinasi favorit di Kepulau Seribu, karena pemandangan yang mempesona, pasir putih yang masih perawan, serta kehidupan bawah laut yang masih terjaga.

Mengapa Berkunjung ke Pulau Pari Bersama Kami?

Benar. Banyak agen perjalanan meanawarkan Paket Wisata Pulau Pari. Namun bersama kami, anda akan menikmati perjalanan wisata yang nyaman dan penuh kesan. Kami menawarkan sejumlah kelebihan dari segi fasilitas maupun pelayanan, antara lain:

  • Layanan lengkap. Kami menyediakan Paket Wisata Pulau Pari lengkap dengan homestay dengan lokasi yang tidak jauh dari pantai. Jadi, anda yang baru pertama berkunjung ke Pulau Pari tidak akan kebingungan untuk mendapatkan fasilitas akomodasi yang nyaman. Paket wisata yang kami sediakan juga termasuk fasilitas watersports dan barbeque.
  • Pilihan paket bervariasi. Kami menyediakan beberapa Paket Wisata Pulau Pari yang bisa anda pilih sesuai budget dan waktu liburan yang tersedia. Kami juga menyediakan pilihan transportasi menggunakan kapal ferry atau speedboat.
  • Agen Tour & Travel Resmi. Kami adalah agen perjalanan berbadan hukum. Dengan pengalaman selama bertahun-tahun, kami memberikan pelayanan secara profesional dan sopan. Kami didukung oleh staf handal dan berpengalaman, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan kami.
  • Fasilitas khusus untuk grup. Kami menyediakan fasilitas khusus untuk pengunjung yang datang berkelompok, seperti fasilias sound system, tour guide khusus, kamera terbaru dengan resolusi tinggi, video recorder, atau fasilitas outbound.
  • Harga bersaing. Kami menyediakan berbagai Paket Wisata Pulau Pari dengan harga yang bersaing, tentunya dengan tidak mengorbankan kualitas pelayanan. Anda bisa membandingkan sendiri harga paket yang kami tawarkan dibanding paket lain yang tersedia di luar sana. Kami juga menyediakan harga khusus untuk kelompok.

So, tidak perlu ke luar negeri untuk mendapatkan liburan penuh kesan, karena di DKI Jakarta anda bisa mendapatkannya. Anda juga tidak perlu mengeluarkan budget yang terlalu besar untuk menikmati liburan bersama orang-orang terkasih. Wisata Pulau Pari adalah pilihan liburan yang nyaman.

Bersama kami, anda akan merasakan kenyamanan lebih, karena kami memberikan pelayanan secara profesional. Berkat dukungan staf yang handal dan ramah, kami bertekad memberikan yang terbaik untuk semua pelanggan kami. So, tunggu apa lagi, hubungi kami segera untuk merencanakan liburan anda berikutnya.

Paket  Tour / Wisata Pulau Pari Kepulauan Seribu

Acara  Menginap Paket Wisata Pulau Pari

Foto Gallery Pulau Pari Kepulauan Seribu

Untuk melihat foto Program Kami yang lainya bisa kujungi di

  • https://www.facebook.com/pg/Travelwisataindonesia/photos/?ref=page_internal
  • https://www.facebook.com/pg/PulauseribuTraveling/photos/?ref=page_internal