Pulau Genteng Kecil adalah satu dari banyaknya pulau yang ada di Kepulauan Seribu. Popularitasnya memang tidak terlalu tinggi. Sangat jauh jika membandingkannya dengan pulau pari atau tidung.
Namun walaupun begitu, merupakan keputusan tepat apabila berkunjung ke tempat ini. Jika ingin datang kemari, pastikan untuk melakukan reservasi. Keberadaannya berbeda dengan pulau lain.
Tidak semua orang bisa berkunjung kesini secara bebas. Terdapat penjagaan ketat yang hanya bisa dilewati oleh petugas dan mereka yang sudah melakukan reservasi. Pulau Genteng ini memiliki ukuran yang tidak terlalu besar.
Luasnya hanya sekitar 5 hektar. Letaknya sendiri sangat dekat dengan pelabuhan ancol. Hanya dibutuhkan waktu sekitar 10 menit untuk bisa sampai ke sini.
Fakta Menarik dari Pulau Genteng Kecil
Jika datang ke pulau ini, Anda pasti tidak akan kecewa. Tempat ini sangat menarik dan memuaskan untuk dikunjungi.
Terdapat beberapa hal yang menjadikan lokasinya begitu spesial. Berikut beberapa hal tersebut supaya kemenarikannya bisa bertambah.
Pulau Genteng Kecil Private
Seperti yang dijelaskan sebelumnya, tidak semua orang bisa datang ke Pulau Genteng Kecil. Hanya orang yang sudah melakukan reservasi saja yang bisa masuk. Ini merupakan sebuah pulau private yang spesial. Tidak ada warga asli yang memang tinggal di daerah ini.
Di pulau ini, terdapat bungalow dan resort yang disewakan kepada pengunjung. Membuat acara besar akan terasa spesial dengan memanfaatkan bungalow atau resort tersebut.
Walaupun kesan jauh dari keramaian akan didapat, tidak perlu meragukan fasilitasnya. Pulau ini dipersiapkan dengan baik. Dengan fasilitas lengkap tersebut, setiap orang akan merasa nyaman ketika berkunjung di pulau ini.
Resort yang ada di pulau ini juga tidak terlalu besar. Resortnya hanya memiliki kapasitas untuk 25 orang. Dengan jumlah itu, suasana kekeluargaan akan semakin terasa.
Banyak Pepohonan
Ketika berada di resort, pengunjung tidak akan merasa kepanasan. Itu karena, pohon cemara tumbuh dengan baik di tempat ini.
Banyaknya pohon rindang jelas memiliki fungsi. Pertama, suhu panas tidak akan terlalu terasa di malam hari. Kedua, banyaknya pohon bisa juga dimanfaatkan untuk camping. Ada banyak orang yang datang kemari dengan tidak menyewa resort.
Tempat sewa peralatan di area ini juga cukup lengkap. Banyaknya pohon juga berpengaruh terhadap udara. Ketika dihirup, Anda yang berasal dari perkotaan akan merasa segar. Tingkat kesegarannya jauh berbeda dengan apa yang dirasakan pada area perkotaan.
Snorkling dan Diving
Merupakan keputusan tepat jika datang ke Pulau Genteng Kecil untuk melakukan snorkeling atau diving. Snorkeling sendiri termasuk ke dalam fasilitas pulau.
Jika sudah melakukan pemesanan, fasilitas snorkeling akan bisa didapat secara gratis. Untuk melakukan snorkeling, dibutuhkan keahlian khusus. Sekadar jago berenang tidak cukup ketika akan melakukannya.
Kemungkinan cidera dan terjadinya hal lain menjadi sangat mungkin. Oleh sebab itu, akan lebih baik jika memanfaatkan jasa instruktur yang memang tersedia disini. Nantinya Anda akan diajarkan dasar-dasar dari olahraga snorkeling.
Tentu ketika pertama kali menyelam, bimbingan akan diberikan. Ini jelas menjadi ilmu yang sangat mahal. Keberadaan instruktur sendiri merupakan fasilitas tambahan dari pulau. Dengan itu, Anda tidak perlu mengeluarkan tambahan uang.
Bermain Sampan
Mengelilingi pulau adalah aktivitas menarik yang juga bisa dilakukan. Ketika mengelilingi pulau, pilihan terbaiknya adalah dengan menggunakan speedboat.
Speedboat memang tersedia disini dan bisa disewa oleh konsumen. Namun untuk menggunakan speedboat, dibutuhkan keahlian khusus.
Uang yang perlu dikeluarkan untuk menyewanya juga lumayan. Belum lagi kecepatannya yang tinggi membuat keindahan alam tidak bisa begitu dinikmati. Jika ingin lebih spesial, menggunakan sampan bisa dijadikan pilihan terbaik.
Sampan ini memang banyak tersedia di Pulau Genteng Kecil. Namun mengoperasikan sampan juga tidak semudah yang dibayangkan. Jika melakukan kesalahan, sampan bisa saja terbalik.
Ada baiknya mempelajari terlebih dahulu dasar-dasar dalam penggunaannya. Akan lebih mudah jika menggunakan jasa seorang ahli sebagai pengendaranya
Keindahan Biota Laut
Tidak lengkap membahas Pulau Genteng Kecil tanpa mengulas keindahan biota lautnya. Keindahan biota laut di tempat ini masih sangat terjaga.
Ini akan terasa jika Anda menyelam ke dasar air. Masih banyak terumbu karang berwarna-warni yang masih murni. Tidak ada perubahan yang dilakukan pihak pengelola terhadap terumbu karang tersebut.
Selain itu kekayaan ikannya juga luar biasa. Jumlah ikan di tempat ini sangat banyak. Hal ini ditunjang oleh keberadaan air yang jernih dan bersih. Ini membuat suasana ketika memandangi biota laut tersebut tidak terganggu.
Namun ingat, jangan menangkap ikan atau merusak terumbu karang sembarangan. Itu bisa merusak ekosistem yang sudah terjalin. Terlebih lagi pihak pengelola pasti akan memberi hukuman kepada perusak.
Menjelajahi Pantai
Jika ingin menjelajahi pantai, terdapat berbagai cara yang bisa dilakukan. Menggunakan speedboat dan sampan hanya beberapa contoh yang bisa dipilih.
Jika ingin hasil yang lebih memuaskan, berjalan kaki bisa dijadikan pilihan. Ini membuat suasana akan lebih terasa. Apabila berjalan kaki dirasa terlalu melelahkan, gunakan saja sepeda yang memang tersedia.
Bersepeda bersama pasangan sambil mengelilingi pantai akan menjadi pengalaman indah. Jika bisa, datanglah kemari saat cuaca sedang cerah.
Kondisi tersebut akan membuat keindahan alamnya terasa secara menyeluruh. Jika langit gelap, awan akan menutup keindahan tersebut. Ini jelas membuat pengalaman wisata terasa kurang puas.
Bulan Madu
Datang ke Pulau Genteng Kecil untuk melaksanakan bulan madu juga bisa dijadikan pilihan. Dengan kondisinya yang private, pengalaman terbaik pasti akan terasa.
Jika memang berkunjung untuk bulan madu, langsung saja nyatakan kepada pengelola. Dengan itu, paket bulan madu akan ditawarkan kepada Anda.
Pilih saja paket tersebut. Dengan keberadaan paket, setiap kebutuhan bulan madu akan dipenuhi oleh pengelola. Bulan madu akan semakin indah ketika dijalani sambil menikmati sunset dan sunrise.
Sunset dan sunrise di tempat ini bisa dinikmati dengan lebih mudah jika memutuskan untuk menyewa resort. Itu karena, keberadaannya akan langsung terlihat hanya dengan membuka jendela.
Membuat Event
Fasilitas yang ada di Pulau Genteng Kecil memungkinkan Anda untuk mengadakan berbagai macam event. Contoh eventnya sendiri seperti family gathering atau pesta ulang tahun.
Sebenarnya bisa juga merayakan pernikahan di pulau ini. Namun undagannya tidak bisa terlalu banyak. Pulau ini hanya menyediakan dua buah resort dan masing-masing resortnya memiliki kapasitas maksimal 25 orang.
Kalaupun kedua resort itu disewa, maksimal undangan yang bisa hadir adalah 50 orang. Tempat ini juga bisa dijadikan lokasi pre wedding. Terdapat banyak spot foto menarik yang disediakan. Jika menggunakan jasa fotographer ahli, hasil yang didapat pasti memuaskan.
Beberapa orang bahkan menggunakan tempat ini untuk merayakan wisuda. Syukuran wisuda bersama teman sekelas akan terasa sangat spesial.
Jangan melakukan kesalahan dengan datang kesini tanpa persiapan. Untuk mendapat pengalaman terbaik, gunakan saja jasa Pulau Seribu Traveling.
Kami menyediakan paket lengkap yang disediakan untuk kebutuhan wisata di pulau seribu. Dengan adanya paket lengkap tersebut, wisata ke Pulau Genteng Kecil akan terasa semakin spesial.
Harga Sewa Kapal Private ( Pulau Genteng Kecil Jakarta )
KM MICHAEL MAX 14 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 4.089.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.5.983.500 |
3 Hari 2 Malam | Rp 7.878.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 7.878.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 7.878.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp 7.878.000 |
KM STINGRAY MAX 16 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 4.530.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.6.645.000 |
3 Hari 2 Malam | Rp 8.760.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 8.760.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 8.760.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp 8.760.000 |
KM CONCORD MAX 18 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 5.223.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.7.684.500 |
3 Hari 2 Malam | Rp 10.146.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 10.146.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 10.146.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp 10.146.000 |
KM STINGRAY MAX 20 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 5.790.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.8.535.500 |
3 Hari 2 Malam | Rp 7.878.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 11.280.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 11.280.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp 11.280.000 |
KM PREDATOR MAX 26 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 6.915.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.10.2222.500 |
3 Hari 2 Malam | Rp 13.530.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 13.530.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 13.530.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp13.530.000 |
KM ZEVOLUTION MAX 37 PASSENGER | |
---|---|
Priode | Harga Sewa |
1 Hari | Rp 9.750.000 |
2 Hari 1 Malam | Rp.14.475.500 |
3 Hari 2 Malam | Rp 19.200.000 |
4 Hari 3 Malam | Rp 19.200.000 |
5 Hari 4 Malam | Rp 19.200.000 |
6 Hari 5 Malam | Rp 19.200.000 |